Kolaborasi Stakeholder Kebencanaan di Pameran EDRR 2025 - Siaga | Cerdas & Informatif

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad


Rabu, 13 Agustus 2025

Kolaborasi Stakeholder Kebencanaan di Pameran EDRR 2025

SIAGA-FM – Hingga tanggal 15 Agustus, Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran digelar Pameran Emergency Disaster Reduction & Rescue Expo (EDRR) 2025.

 

Foto: Bloomberg/Andrean Kristianto)

Pameran tersebut, dikutip dari bloomberg, merupakan ajang kolaborasi antara pemerintah, pelaku usaha, lembaga internasional, akademisi, dan masyarakat sipil dalam memperkuat ketangguhan nasional menghadapi bencana.

 

Ratusan peserta nasional dan internasional hadir dan menampilkan teknologi dan inovasi terbaru dalam pencegahan dan mitigasi bencana.

 

Solusi yang ditampilkan mencakup sistem pengendalian banjir, drainase kota, perlengkapan pemadam kebakaran, penyelamatan terpadu, perlindungan keselamatan, layanan medis darurat, serta pelatihan dan simulasi tanggap darurat.

 

Seperti diketahui, Indonesia memiliki wilayah laut yang luas, disertai hutan dan gunung berapi yang menjadikannya rentan terhadap berbagai bentuk kedaruratan. Ancaman bencana semakin kompleks karena negara ini berada di kawasan Cincin Api Pasifik.

 

Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga Juni 2025, bencana yang paling sering terjadi adalah kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla, diikuti banjir dan cuaca ekstrem.

 

Bencana kekeringan menempati urutan berikutnya, sedangkan gempa bumi, gelombang pasang, dan abrasi termasuk yang paling jarang terjadi.(ist)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad